Skip to main content

Posts

Showing posts from April 26, 2017

BRAND AMBASSADOR MENJADI ALASAN PERUSAHAAN UNTUK DAPAT MENCAPAI TUJUAN PERIKLANAN

Duta Merek (bahasa Inggris:  Brand Ambassador ) adalah istilah pemasaran untuk seseorang atau grup yang dipekerjakan dengan dikontrak oleh sebuah organisasi atau perusahaan untuk mempromosikan suatu merek dalam bentuk produk atau jasa lewat d aya tarik selebritis. Specs menggunakan daya tarik selebritis dalam iklanya salah satunya pemain sepakbola tanah air Cristian Gonzales sebagai Brand Ambassador-nya Produk atau merek dapat menonjol dalam periklanan, salah satunya menggunakan daya tarik para figur masyarakat. Figur masyarakat tersebut dapat seorang bintang TV, aktor, aktris, ilmuwan, atlet dan sebagainya. Selebritis adalah pribadi (aktor, aktris, intertainer, atlet) yang dikenal dan banyak di perbincangkan masyarakat untuk mendukung suatu produk. Para selebritis tanah air yang berasal dari bidang olahraga antara lain, Cristian Gonzales, Rio Haryanto, Taufik Hidayat. Para selebritis dari bintang film misalnya Vino G Bastian, Indro Warkop, Dian Sastro. Pengiklanan atau agensi

MENGAPA PERUSAHAAN LEBIH MEMILIH BERIKLAN DI INTERNET ?

Ada beberapa alasan mengapa perusahaan-perusahaan sekarang lebih memilih memasang Iklan di Internet. Yang menjadi alasan utama perusahaan adalah dengan pesatnya perkembangan dunia internet para penonton televisi kebanyakan mulai bermigrasi ke internet. Karena mereka pindah maka media iklan juga harus mengikutinya, dengan asumsi bahwa tujuan pengiklanan manapun adalah untuk menjangkau target audien-nya secara efektif dan efisien. Para pengiklan mengakui bahwa mereka harus melakukan penyesuaian perencanaan pemasaranya untuk terus mengejar peningkatan jumlah orang yang menghabiskan waktu di depan komputer online, seringkali dengan  meninggalkan media yang lain. Riset yang dilakukan pada musim gugur tahun 1996 menemukan bahwa tiga perempat dari pengguna komputer pribadi akan meninggalkan televisi dan melewatkan waktunya di depan komputer mereka. Perpindahan dari televisi yang jumlahnya sebesar itu nampak sangat mengesankan. Sebagai tambahan atas fakta ini ialah bahwa pemakai internet